PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan All New Honda PCX bersamaan dengan All New Honda PCX e:HEV. Angka belakang “160” menyertai membuat PCX 160 telak naik kelas secara mesin dan “makin” tidak punya pesaing.
Sedari awal, PCX memang disuguhkan sebagai skutik beraroma klasik yang postur tubuhnya seakan tenggelam dan membuat penunggangnya makin bercitra nyaman dan santai.
Namun kali ini mesinnya lebih besar lebih kurang 10 cc dibanding sebelumnya, dan AHM mengklaim bahwa rangka, desain dan fitur baru serta semakin canggih.
Mesinnya berkapasitas 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+), serta memiliki teknologi minim gesekan dan diklaim punya performa meningkat.
Mesin ini menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,8 kW @8500 rpm dengan torsi puncak 14,7 Nm @6500 rpm. Sementara itu, All New Honda PCX e:HEV dilengkapi dengan motor assist dan riding mode dengan pilihan mode normal (D) dan sport (S).
Fitur barunya berupa Honda Selectable Torque Control (HSTC) pada tipe ABS dan e:HEV. Fungsinya memberikan rasa aman bagi pengendara saat melintasi jalan yang licin.
Dilengkapi mesin terbaru 160cc dengan 4 katup eSP+, menjadikan All New Honda PCX series semakin nyaman dikendarai dalam berbagai situasi, baik di perkotaan maupun jarak jauh,” kata President Director AHM Keiichi Yasuda
Ukuran ban-nya (tubeless), tambah Yasuda, juga semakin besar untuk mendukung rasa nyamannya. Kini ban depan 110/70-14 dan belakang 130/70-13 dengan velg baru Y shaped 5 spoke.
Suspensi belakang juga berubah di bagian poros yang kini semakin panjang hingga 1 cm untuk mendukung kenyamanan saat melintasi jalanan yang kasar.
“All New Honda PCX series memiliki performa tinggi dan nyaman dikendarai di berbagai situasi,” tambah Executive Vice President Director AHM Johannes Loman.
Dengan konsumsi bahan bakar diklaim mencapai 45 km/l, pengetesan dilakukan melalui pengaktifan fitur ramah lingkungan idling stop system (metode ECE R40) dengan metode pengetesan EURO 3.
Desain lampu depan belakang juga berbeda. Bagian depan tidak lagi terbelah, sementara lampu belakang menggunakan desain bagian atas yang hampir rata sehingga serba-melebar.
All New Honda PCX dipasarkan dengan 3 tipe yaitu CBS, ABS, dan e:HEV. Untuk tipe CBS terdapat warna Wonderful White, Majestic Matte Red, Glorious Matte Black, dan Marvelous Matte Gray.
Untuk tipe ABS, terdapat warna Wonderful White, Majestic Matte Red, Briliant Black, dan Royal Matte Blue.Nah, tipe ABS memiliki jok two-tone serta emblem PCX dengan warna tembaga.
Sementara itu, untuk tipe e: HEV terdapat warna Horizon White, yang juga memiliki jok two-tone dengan sentuhan warna biru pada emblem PCX.
AHM memasarkan All New Honda PCX dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp 30.350.000,-untuk tipe CBS , Rp 33.950.000,- untuk tipe ABS , dan Rp 43.550.000,- untuk tipe e:HEV.
Kontak
DUNIAMOTORCOM
Jakarta Garden City
Rukan Avenue #8055
Cakung, Jakarta Timur
13910
Telepon
021 2246 6076
0818 CALL DM (0818 2255 36)
0818 HALO DM (0818 4256 36)
0818 SHOP DM (0818 7467 36)